Rematik ditandai dengan
kekakuan sendi, terutama di pagi hari atau duduk terlalu lama. Gejala yang
paling terasa pada pergelangan tangan atau lutut. Peradangan ini disertai
dengan rasa nyeri, panas, dan biasanya disertai dengan pembengkakan pada bagian
yang terkena rematik. Sendi yang terkena dapat
memerah, bengkak, dan terasa hangat atau panas ketika disentuh.
Jika kondisi seperti
ini terus kita biarkan tanpa melakukan pengobatan yang tepat, dapat menyebabkan
sendi kehilangan bentuknya dan pada akhirnya menghancurkan sendi Anda
sepenuhnya.
Meski gangguan
autoimun dipercaya sebagai penyebab utama rematik, namun sampai saat ini para
peneliti belum mengetahui faktor apa saja yang dapat memicu gangguan tersebut.
Berikut ini beberapa pilihan
obat alami rematik yang bisa digunakan paling tidak untuk meredakan gejala
rematik.
1.KUNYIT
Bahan aktif dalam kunyit,
yakni kurkumin, telah terbukti mampu mengurangi pembengkakan dan nyeri pada
rematik. Sebuah studi menemukan bahwa produk yang terbuat dari kunyit,
yang disebut BCM-95, lebih efektif dalam mencegah dab mengurangi rasa sakit bahkan
pembengkakan pada pasien rematik daripada menggunakan obat antiradang yang
digunakan untuk meredakan rasa nyeri pada sendi.
2.
MINYAK IKAN
minyak ikan adalah lemak
sehat yang dibutuhkan tubuh, yang mengandung omega 3. ahli gizi Kim Larson di
Amerika Serikat (AS) mengatakan bahwa asam lemak omega 3 paling banyak ada pada
ikan tuna. Omega 3 dapat membantu untuk mencegah peradangan yang kronis dan
mengurangi gejala-gejala yang berhubungan dengan nyeri sendi.
Asam lemak omega 3 dalam
suplemen ini memiliki beberapa efek yang serupa dengan obat antiradang
nonsteroidal. Sebuah studi pada tahun 2013 membuktikan melalui percobaan pada
dua kelompok. kelompok peserta yang pertama, mengonsumsi minyak ikan mengalami
penurunan tingkat rematik yang lebih besar.
sementara kelompok peserta ke
dua yang tidak mengonsumsi minyak ikan tidak mengalami penurunan.
Arthritis Foundation merekomendasikan mengonsumsi
minyak ikan 2.6 gr sebanyak dua kali sehari.
Namun, beberapa minyak ikan
mengandung kadar mercuri yang tinggi, jadi sebelum mengkonsumsi minyak
ikan ini, konsultasikan terlebih dahulu pada dokter sebelum memilih suplemen
ini.
Asam lemak pada omega 3 juga
dapat memperlambat penggumpalan darah, jadi bicarakan dengan dokter Anda
tentang pemakaiannya jika Anda sudah menggunakan obat pengencer darah atau obat
tekanan darah.
3.TEH
HIJAU
The hijau kaya akan katekin,
senyawa ini sangat penting dalam melawan rematik. Studi yang terbaru di lakukan
dengan malakukan pemantauan pada orang-orang yang menderita rematik yang
mengonsumsi teh hijau selama enam bulan. semua peserta juga mengikuti program
latihan yang cukup intens di mana mereka harus berjalan di atas treadmill
selama 45 sampai 60 menit, selama tiga kali dalam satu hari.
Nah, studi tersebut menemukan
bahwa teh hijau dan olahraga sangat efektif untuk menurunkan gejala rematik.
Akan tetapi, teh hijau dapat
bereaksi atau mengurangi kerja obat-obatan tertentu. Maka dari itu, di sarankan
jangan mengonsumsi obat rematik alami, termasuk teh hijau, jika anda sementara
mengonsumsi obat dari dokter.
4.JAHE
Jahe sudah banyak digunakan
untuk mengatasi segala keluhan dari mulai pilek, gangguan pencernaan, migrain,
hingga hipertensi. Jahe dikenal memiliki efek anti peradangan seperti ibuprofen.
Jika Anda mengalami mual atau
muntah karena pengobatan yang saat ini anda jalankan maka jahe dapat digunakan
sebagai obat alami rematik, untuk membantu meringankan efek samping
tersebut.
Dan perlu anda ketahui,semua obat alami rematik
yang telah disebutkan di atas tidak boleh di konsumsi apabila belum
berkonsultasi dengan dokter Anda. Hal ini dikarenakan beberapa bahan alami
memiliki efek samping jika di gunakan bersamaan dengan obat-obat yang lain
termasuk obat dari dokter. Tidak semua bahan-bahan alami yang seperti di
sebutkan di atas cocok di konsumsi untuk tubuh Anda. Oleh karena itu, mintalah
saran kepada dokter Anda sebelum menggunakan bahan-bahan alami tersebut di atas
sebagai pengobatan untuk memastikan bahan-bahan alami tersebut aman untuk Anda
konsumsi.
jika artikel ini berguna bagi anda silahkan di bagikan siapa tahu juga bisa berguna bagi orang lain.
obat alami lainnya