TANAMAN SAMBUNG NYAWA
Tanaman ini dapat digunakan sebagai obat alami untuk beberapa macam penyakit yakni untuk mengobati penyakit tumor, penyakit kencing manis, penyakit ambeien, penyakit kolesterol tinggi, penyakit maag, dan penyakit tekanan darah tinggi dan penyakit Radang Pita Tenggorokan.
"menurut (Bangun. A, 2012:354-355)".
berikut beberapa penyakit dan cara mengobatinya
baca selengkapnya
01. penyakit Radang Pita Tenggorokan, Sinusitis
siapkan Daun sambung nyawa yang masih segar untuk anak-anak 4 lembar dan untuk orang dewasa 7 lembar , lalu dicucilah sampai bersih kemudian makanlah daun sambung nyawa mentah tersebut sehari satu kali.
02. penyakit Kencing Manis
siapkanlah 3 lembar Daun sambung nyawa yang masih segar, lalu cucilah sampai bersih makanlah sebagai lalapan setiap hari, dan lakukan secara rutin. Bisa juga dengan cara dijus kemudian diminum. saat melakukan pengobatan ini hindarilah makanan yang manis-manis.
03. penyakit Ambeien
siapkanlah 3 lembar Daun sambung nyawa yang masih segar, lalu cucilah sampai bersih kemudian jadikan sebagai lalapan setiap hari, dan lakukan secara rutin sehari sekali saat makan nasi. Bisa juga di buat jus kemudian minumlah jus sambung nyawa tersebut. saat melakukan pengobatan ini di larang makan daging kambing atau makanan-makanan yang agak pedas.
04. penyakit Kolesterol Tinggi
siapkanlah Daun sambung nyawa yang segar sebanyak 3 lembar, kemudian cucilah sampai bersih untuk di jadikan sebagai lalapan setiap hari, lakukanlah secara rutin satu kali sehari setiap kali makan nasi. Bisa juga di buat jus untuk di jadikan minuman. saat melakukan pengobatan ini jangan memakan makanan yang mengandung lemak.
05. penyakit Maag
daun sambung nyawa ini bisa juga di buat sebagai obat untuk penyakit maag dan caranya sama seperti di atas yaitu di jadikan sebagai lalapan di makan bersama nasi sehari satu kali dan lakukan secara rutin dan tidak di anjurkan makan makanan asam dan pedas
06. penyakit Tekanan Darah Tinggi
Daun sambung nyawa juga bisa di buat obat untuk penyakit tekanan darah tinggi caranya siapkanlah daun sambung nyawa tersebut 4 lembar yang masih segar untuk anak-anak sementara untuk dewasa 7 lembar,cucilah sampai benar-benar bersih kemudian makanlah dalam keadaan mentah sehari sekali. bisa juga di buat jus atau di kukus dulu sebentar lalu dimakan, atau bisa juga di buat tumis lalu makanlah sehari satu kali secara rutin
demikian artikel obat alami untuk beberapa penyakit yang mudah-mudahan bisa di atasi dengan ramuan dari tanaman sambung nyawa ini dan semoga bisa membantu anda cepat sembuh dari penyakit ini...
jika artikel ini berguna bagi anda silahkan di bagikan siapa tahu juga bisa berguna bagi orang lain.
video DISINI